Panduan Menu Diet Sehat Selama 30 Hari! Kamu Harus Coba!
Agar
tubuh tetap sehat dan semangat beraktivitas, menjalani diet sehat menjadi salah
satu cara yang paling popular dilakukan terutama oleh kaum hawa. Agar metode
diet yang dijalankan bisa memberikan hasil terbaik, Anda harus menentukan menu diet sehat 30
hari yang tepat sesuai kondisi tubuh.
Sayangnya, banyak dari kaum wanita yang menjalani diet ketat demi menurunkan berat badannya. Diet ketat yang dijalani ini hingga menurunkan kadar kalori dalam jumlah tidak sehat. Dalam beberapa kasus, diet ketat yang dilakukan menyebabkan tubuh kekurangan beberapa jenis nutrisi yang dibutuhkan tubuh.
Rekomendasi Menu Diet Sehat 30 Hari
yang Bisa Dicoba
Untuk
membantu Anda merencanakan diet yang sehat selama 30 hari, berikut adalah
beberapa menu
diet sehat 30 hari yang bisa menjadi pilihan diet Anda sebulan.
1.
Menu Hari Pertama
Menu
untuk sarapan terdiri dari susu dan oatmeal. Sementara
menu makan siang dan makan malam terdiri dari sepotong dada ayam panggang,
semangkuk salad, dan segenggam nasi putih.
2. Menu
Hari Kedua
Menu
sarapan terdiri dari susu almond, baby spinach dan pisang. Menu makan siang dan
makan malam yakni soto ayam, seporsi kentang rebus dengan perasan jeruk nipis.
3. Menu
Hari Ketiga
Menu
sarapan terdiri dari bubur kacang hijau, susu, dan alpukat. Menu
makan siang dan makan malam yakni mie goreng dengan jamur serta suiran daging
ayam.
4.
Menu Hari Keempat
Menu
sarapan terdiri dari sebutir telur rebus, bubur dengan potongan lobak. Menu
makan siang dan makan malam yakni daging sapi katsu, kubis dan kentang rebus
5.
Menu Hari Kelima
Menu
sarapan terdiri dari susu skim dengan sereal whole grain. Menu makan siang dan
makan malam yakni filet daging ayam tumis dengan sayur kangkung serta segenggam
nasi putih.
6.
Menu Hari Keenam
Menu
sarapan yaitu bubur, ikan teri goreng dengan bayam rebus. Menu makan siang dan
makan malam yakni pepes ikan, nasi merah 4 sdm dengan lalapan berupa timun dan
kubis rebus
7.
Menu Hari Ketujuh
Menu
sarapan yaitu roti panggang dengan topping selai kacang almond. Menu makan
siang gado-gado dengan satu butir telur rebus sementara makan malam nasi putih
dengan salad kol dan udang.
8.
Menu Hari Kedelapan
Menu
sarapan roti panggang, pisang, dan telur goreng. Menu makan siang dan makan
malam yakni nasi merah, kari dan kembang kol buncis serta daging panggang
9.
Menu Hari Kesembilan
Menu
sarapan yoghurt, kurma, dan nugget goreng. Menu makan siang dan makan malam
yakni sop jamur dengan irisan daging ayam
10.
Menu Hari Kesepuluh
Menu
sarapan terdiri dari susu, oatmeal, blueberry dan pisang. Menu
makan siang dan makan malam yakni salmon panggang, tumis buncis dan nasi merah.
11.
Menu Hari Ke-11
Menu
sarapan yaitu nasi putih setengah genggam, telur dadar dengan wortel parut.
Menu makan siang dan makan malam yakni sop daging dengan kol dan wortel serta
nasi jagung.
12.
Menu Hari Ke-12
Menu
sarapan roti bakar kayu manis, pisang dan selai cokelat. Menu
makan siang dan makan malam yakni sup labu, nasi merah, ayam bakar.
13.
Menu Hari Ke-13
Menu
sarapan yaitu susu, blueberry, oatmeal. Menu makan siang dan makan malam yaitu nasi
putih segenggam, sup sayur, dengan sate udang.
14.
Menu Hari Ke-14
Menu
sarapan yaitu susu kambing, kacang almond panggang dan pisang. Menu
makan siang dan malam yakni nasi merah, fillet ikan, timun dan kol rebus serta
sambal.
15.
Menu Hari Ke-15
Menu
sarapan yaitu bubur, suir daging sapi, dan bayam. Menu makan siang dan malam
yakni sop ayam, nasi putih, buncis tumis.
16.
Menu Hari Ke-16
Menu
sarapan yaitu oatmeal, susu kedelai, kacang almond. Menu makan siang dan malam
yakni jamur tumis, kentang rebus, dan daging sapi bakar.
17.
Menu Hari Ke-17
Menu
sarapan yaitu brokoli dan udang tumis, nasi putih. Menu makan siang dan malam
yakni semangkuk salad bayam dan tomat, nasi merah dan sepotong ikan panggang
18.
Menu Hari Ke-18
Menu
sarapan yaitu yoghurt, keju parut, papaya dan apel. Menu makan siang dan makan
malam yakni soto ayam, seporsi kentang rebus dengan perasan jeruk nipis
19.
Menu Hari Ke-19
Menu
sarapan yaitu bubur, telur dadar dan cah jamur. Menu makan siang dan malam
yakni mie rebus dengan topping udang, daging ikan, mentimun, tomat, dan selada.
20.
Menu Hari Ke-20
Menu
sarapan yaitu roti panggang dengan topping alpukat serta selai kacang. Menu
makan siang dan malam yakni nasi merah, sop wortel, sawi, serta irisan daging
ayam
21.
Menu Hari Ke-21
Menu
sarapan yaitu susu almond, baby spinach dan pisang. Menu makan siang dan makan
malam yakni soto ayam, seporsi kentang rebus dengan perasan jeruk nipis.
22.
Menu Hari Ke-22
Menu
sarapan yaitu jus buah dan sayur dan ubi jalar rebus. Menu makan siang dan
malam yakni nasi merah, ikan lele bakar, lalapan daun pucuk ubi rebus dan
sambal.
23.
Menu Hari Ke-23
Menu
sarapan yaitu bubur gandum, sosis panggang, dan jus buah. Menu
makan siang dan malam soto ayam dengan tomat, kubis, serta segenggam nasi
putih.
24.
Menu Hari Ke-24
Menu
sarapan yaitu barley rebus, pisang dan apel. Menu makan siang dan malam yakni nasi
putih, tempe tahu bacem, tumis daun pucuk ubi.
25.
Menu Hari Ke-25
Menu
sarapan yaitu jus buah dan sayur segar, telur dan kentang rebus. Menu makan
siang dan malam yakni tongseng kambing, lalapan timun, nasi putih.
26.
Menu Hari Ke-26
Menu
sarapan yaitu susu almond, pisang, dan oatmeal. Menu
makan siang dan malam yakni sop wortel, sawi dan ayam bakar.
27.
Menu Hari Ke-27
Menu
sarapan yaitu bubur jagung dan ikan teri goreng. Menu makan siang dan malam
yakni sepiring gado-gado dengan kentang rebus serta tempe tahu goreng.
28.
Menu Hari Ke-28
Menu
sarapan yaitu susu, pisang dan oatmeal. Menu
makan siang dan malam yakni nasi putih, telur goreng, dengan sayur pare tumis.
29.
Menu Hari Ke-29
Menu
sarapan yaitu kentang panggang, krim keju, sosis. Menu makan siang dan malam
yakni sop mi bihun, topping daging ayam dan nasi putih
30.
Menu Hari Ke-30
Menu
sarapan yaitu kentang rebus, buah apel dan semangka, serta keju. Menu makan
siang dan malam yakni daging giling panggang, potongan paprika tumis dengan
terong.
Menurut Journal of the Academy of Nutrition and Dietitics, defisit kalori yang diizinkan saat diet sebenarnya cukup 500 kalori saja perharinya. Menu diet sehat 30 hari adalah menu makanan yang tetap mempertimbangkan pemenuhan nutrisi harian dengan jumlah kalori yang dikurangi dalam batas tertentu.